Lompat ke konten
Home » 4 Cara Mazda Bikin Mobil yang Menarik

4 Cara Mazda Bikin Mobil yang Menarik

Untuk soal desain, produsen Mazda bisa disebut sebagai salah satu jagonya. Lihat saja mobil-mobil Mazda yang beredar di jalanan, cukup cantik dibanding mobil Jepang lainnya.

Nah dalam pengembangan setiap model mobilnya, pabrikan Jepang itu punya 4 cara jitu.

Representative Director President and CEO Mazda Motor Corporation, Masamichi Kogai mengatakan keempat pilar tersebut adalah inti dalam pengembangan mobil di masa depan yang tetap mengusung ‘fun to drive’.

Pilar pertama adalah teknologi SKYACTIV yang diklaim meningkatkan kinerja kendaraan yang dinamis serta performa yang ramah lingkungan.

Teknologi ini sudah tersemat pada beberapa mobil Mazda. Teknologi inti kendaraan termasuk mesin, transmisi, body, dan juga casis.

Pilar kedua, desain KODO-soul of motion yang secara visual menggambarkan kedinamisan dan kekuatan dalam sebuah kendaraan.

Pilar ketiga adalah filosofi Mazda Proactive Safety.
Pilar keempat, Mazda Connect dimana generasi terbaru sistem konektivitas kendaraan Mazda.

“Teknologi SKYACTIV, teknologi generasi terbaru Mazda yang didedikasikan untuk meningkatkan kenikmatan berkendara dan juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan performa kendaraan yang aman dan ramah lingkungan,” kata Kogai saat berbicara dengan wartawan media nasional di Tokyo seperti dilaporkan reporter detikOto M Ikhsan.

Pengadopsian penuh teknologi SKYACTIV pertama kali diperkenalkan pada SUV crossover Mazda CX-5 yang diluncurkan tahun 2012.

Faktor lain yang mendukung kelebihan dari CX-5 adalah tema desain dari Mazda, KODO – Soul of Motion, yang melahirkan bentuk nyata dari kekuatan, keindahan, serta keanggunan yang dapat dilihat dari gerakan seketika dari hewan atau manusia.

Filosofi dari Mazda Proactive Safety adalah untuk memberikan informasi yang cukup bagi pengemudi yang dibutuhkan agar dapat mengemudi dengan aman, dan juga untuk menggunakan teknologi yang diterapkan dalam mengurangi risiko kecelakaan.

Berdasarkan filosofi tersebut, Mazda menyuguhkan i-ACTIVSENSE yang dilengkapi oleh perangkat sensor seperti kamera dan radar sensor, dengan penerapan generasi terbaru dari Human-Machine Interface (HMI) 2 yang memprioritaskan keamanan berkendara.

“Kami akan terus mengembangkan serta menghasilkan kendaraan yang berlandaskan keempat pilar tersebut, hal ini karena kami berusaha semaksimal mungkin untuk menghadirkan kenikmatan berkendara dan performa kendaraan,” tutup Kogai. – Mazda Bandung

Sumber :
Muhammad Ikhsan – detikOto

Call Darvi
Whatsapp